Alcatel telah mengumumkan handset Android andalan terbarunya, yaitu One Touch HERO. Alcatel One Touch HERO adalah smartphone raksasa yang hadir dengan layar IPS 6-inci full HD, serta prosesor yang powerful 1,5GHz quad-core, dan dilengkapi dengan 2GB RAM.
Di bagian belakang disematkan kamera 13-megapiksel dengan autofocus, LED flash dan kemampuan video recording full HD (1080p). Ada juga kamera sekunder 2-megapiksel menghadap ke depan untuk video calls dan self-portraits.
One Touch HERO akan datang dengan baterai berkapasitas tinggi 3400 mAh. Selain itu, handset ini memiliki dua pilihan kapasitas memori internal, 8GB atau 16GB, namun pengguna akan dapat memperluas penyimpanan hingga 32GB melalui kartu memori microSD. HERO akan dilengkapi dengan OS Android 4.2 Jelly Bean, serta beberapa aksesoris menarik yang harus dibeli secara terpisah.
Spesifikasi Alcatel One Touch Hero:
Layar IPS 6-inci Full HD
CPU Quad-Core 1,5 Ghz
RAM 2GB
Memori internal 8/16GB dengan slot kartu MicroSD
Kamera belakang 13MP kamera depan 2MP
WiFI, Bluetooth dll
Baterai 3,4000 mAh
OS Android 4.2 Jelly Bean
Aksesori
Sama seperti Samsung Galaxy Note, HERO juga dilengkapi dengan stylus, yang mengubah ponsel menjadi tool kreatif membiarkan Anda membubuhi keterangan, membuat memo dan sketsa profesional, Ada juga aksesori kecil Bluetooth yang memungkinkan pengguna untuk menerima SMS, entri kalender, panggilan suara, sinkronisasi buku telepon tanpa mengeluarkan ponsel dari saku. Charger nirkabel induktif memungkinkan pengguna untuk mengisi ponsel dengan cepat dengan membalik cover dan menempatkannya pada pengisi daya. MagicFlip, yang memberitahukan pengguna dari segala sesuatu melalui cover yang dilengkapi LED. Alcatel menawarkan pilihan untuk membeli Pico Projector kecil, yang juga berfungsi sebagai stand.
Dilengkapi Stylus |
MagicFlip dengan LED |
Projector kecil, yang juga berfungsi sebagai stand |
One Touch HERO akan tersedia di pasar tertentu mulai Oktober 2013, namun untuk rincian harga masih belum terungkap.